Selasa, 26 Oktober 2010

Bung Toni Masdiono

 Bangga juga pernah diajarin gambar ama dosen yang satu ini,

Mas Toni Masdiono

lahir di Malang...lulusan seni grafis ITB  yang satu ini selain sebagai dosen juga bagai teman yang selalu memberi masukan.
punya dedikasi pada dunia komik Indonesia, malang melintang menggambar illustrasi di nasional dan international. dan menjadi pembicara pada seminar-seminar yang berhubungan dengan illustrasi, komik dan seni.beliau selalu menyukai seni surrealisme ( paling tidak , saya pertama kali mengetahui surrealisme dari beliau ). berpenampilan bersahaja namun selalu penuh gurauan khas komikus ..hal itulah yang membuat Mas Toni ini memiliki banyak teman dan kolega.
salah satu buku yang banyak menginspirasi banyak orang adalah 14 Jurus membuat komik..
artikel ini sebagai wujud terima kasih saya buat Mas Toni atas masukannya selama ini .....sukses selalu Mas!

lihat artikel atau website yang membahas tentang profil illustrator dunia...ada Pak Toni Masdiono didalamnya
http://www.ayacc.org/new.asp?i=2&id=862
http://www.lambiek.net/artists/m/masdiono_toni.htm

yang penasaran mau liat2 karya brilliantnya dapat dilihat di http://tonimaz.deviantart.com/

Kepalsuan dan dualisme

Banyak orang takut dan phobia badut. ini terjadi dikarenakan pengalaman buruk yang terjadi kepada mereka waktu kecil..Tapi bagiku badut adalah symbol "sexy".bagiku badut itu realisme dunia..dimana badut bisa menggambarkan banyak hal masyarakat modern saat ini. selain menggambarkan kepalsuan, ia juga mewakili dualisme arti kesempurnaan itu sendiri..saya sering menggambarkan beberapa bentuk dan jenis badut . berikut ini badut-badut yang sudah pernah saya gambarkan.



Beberapa illustrasi manual

Sebagai artikel awal saya ...saya ingin memasukkan beberapa contoh illustrasi Manual yang saya buat di tahun 2003 - 2006 ( pada saat kuliah ) . dengan menggunakan beberapa media antara lain cat air, cat acrylic dan pensil...pada saat kuliah , saya sangat menyukai mata kuliah melukis dan menggambar model..

It;s not just a celebration  - merupakan illustrasi yang diikutkan pada kontes illustrasi kartu natal di Maranatha University Bandung Calender n card illustration Contest 2005...dengan tema hak azasi Manusia....konsep gambar sengaja dibuat dengan menggunakan timbangan yang berat sebelah .dimana uang , materi dan kekayaan merusak tema perayaan natal yang seharusnya hikmat menjadi hanya sekedar perayaan yang tidak berisikan apa apa..tetapi hanya menjadi perayaan pertukaran kado..illustrasi ini menggunakan teknik cat air


The Fallen of Humanity - Merupakan illustrasi untuk kontes illustrasi Kalender di Maranatha University Bandung Calender n card illustration Contest 2005. mengangkat tema Hak azasi Manusia...dimana kondisi ini kembali menunjukan Hantu anti ham yang siap menghantui dan merusak segala institusi Ham yang berusaha melindungi hak manusia untuk hidup selayaknya ...Hantu Ham ini merupakan orang2 yang berdiri atas kepentingan pribadi yang mengataskan kapitalisme ...

terima kasih